Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser melaksanakan kegiatan Pembukaan Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Paskibraka Kabupaten Paser Tahun 2024

Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser melaksanakan kegiatan Pembukaan Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Paskibraka Kabupaten Paser Tahun 2024

Kegiatan foto Bersama setelah kegiatan pembukaan Pemusatan Diklat Paskibraka Kabupaten Paser Tahun 2024 (29/07/2024)

Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser melaksanakan kegiatan Pembukaan Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Pasukan pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) Kabupaten Paser Tahun 2024 yang dipimpin oleh Asisten Tata Pemerintahan dan kesra Bapak Ir. Romif Erwnadi, M.SI yang didampingi oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser Bapak Nonding, S.Sos.MM dan Kepala Bidang Ideologi Wawasan Kebangsaan, Ketahanan Ekonomi Sosial Budaya dan Agama Ibu. Hj. Diah Mustika Sari, ST.MM yang dihadiri pula oleh Kepala Bidang Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa Badan Kesatuan bangsa dan Politik Provinsi Kalimantan Timur Bapak Syarifuddin dan yang mewakili Dandim 0904 PSR serta yang mewakili Kapolres Paser.

Ir. Romif Erwinadi, M.SI sebagai Asisten Tata Pemerintahan dan Kesra dalam arahanya saya merasa bangga dan Bahagia melihat antusiasme dan semangat yang begitu tinggi dan para peserta diklat kalian adalah representative dari penerus bangsa, menjadi paskibraka adalah merupakan cita-cita mulia tugasnya sangat berat namun sangat mulia meskipun dilakukan hanya beberapa saat Ketika penaikan dan penurunan bendera merah putih. Dalam Pendidikan dan Pelatihan ini kalian akan mendapatkan bekal dan pembekalan yang mumpuni untuk menjadi paskibraka yang bekualitas dan berdedikasi yang sangat tinggi, kedisiplinan, ketelitian, keuletan, dan semangat kebangsaan, pesan saya kepada calon paskibraka jadilah tauladan bagi teman teman sebaya dan tunjukan bahwa kalian adalah pemuda pemudi yang siap mengemban tugas dan tanggung jawab dengan penuh kebanggaan dan integritas tidak lupa saya ucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Badan Kesbangpol Paser, Tim Pelatih, Tim Medis dan PPI yang telah berperan aktif dalam menyelenggarakan pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Paskibraka Kabupaten Paser tahun ini tanpa kerja keras dan dedikasi kalian  acara bersejarah ini tidak akan terwujud. Sekali lagi saya ucapkan selamat datang dan selamat mengikuti Pemusatan Pendidikan dan pelatihan Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Kabupaten Paser Tahun 2024, jadilah generasi penerus bangsa yang Tangguh, berkarakter dan cinta tanah air semoga Allah SWT senantiasa melindungi dan memberkahi Langkah mulai kita semua.

Penyematan tanda peserta pusdiklat oleh Asisten tata pemerintahan dan kesra kepada perwakilan calon paskibraka kabupaten paser (29/07/2024)

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser yang diwakili oleh Ibu Hj. Diah Mustika Sari bahwa kegiatan Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Paskibraka Kabupaten Paser Tahun 2024 ini adalah acara puncak kegiatan rekrutmen dan seleksi calon paskibraka kabupaten paser telah dilaksanakan sesuai dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2022 tentang Program Pengibar Bendera Pusaka, Peraturan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2022 tentang Peraturan Pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022 Tentang Program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka dan Surat Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Nomor 128/PE.00.04/01/2024/Wk.BPIP perihal Pembentukan Paskibraka Tahun 2024 tanggal 19 Januari 2024, sehingga kegiatan Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Kabupaten Paser hari ini dilaksanakan kegiatan Pembukaan Pemusatan Pendidikan dan pelatihan Calon Paskibraka Kabupaten Paser Tahun 2024, perlu diketahui Bersama bahwa rekrutmen dan seleksi calon paskibraka kabupaten paser melalui online dan terbuka, jumlah pendataran yang dibuka pada bulan Februari 2024 berjumlah 326 orang dari seluruh sekolah SLTA yang ada diwilayah Kabupaten Paser dan yang mengikuti Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Paskibraka Kabupaten Paser berjumlah 40 orang yang terdiri dari 4 orang menjadi Paskibraka Tingkat Provinsi dan 36 orang menjadi paskibraka Kabupaten Paser seperti yang kita lihat saat ini.

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment