Perkuat Peran Forkopimda, Bupati Fahmi dan Forkopimda Paser Kunjungi Kabupaten Badung
- Admin Polmas
- 14 September 2022
- 1365 Views
Badung – “Sangat tepat bagi kami untuk silaturahmi ke Kabupaten Badung, bersama unsur Forkopimda Kabupaten Paser. Alasannya adalah Kabupaten Badung menjadi tempat bagi kami, juga bagi daerah lain karena prestasinya baik di pelayanan publik, tata kelola pemerintahan dan bidang lainnya, terutama pada sektor pariwisata. Belum lagi jika kita bicara jumlah kunjungan wisatawan domestik dan manca negara yang terus meningkat namun keamanan dan kedamaian tetap terjaga”, ujar Bupati Paser Fahmi Fadli, saat kunjungan kerja ke Kabupaten Badung, kamis (1/9/22).
Fahmi pun mengungkapkan bahwa kabupaten Paser menjadi daerah penyangga Ibukota Negara Nusantara (IKN) maka sudah seharusnyalah melakukan persiapan untuk mendukung kebijakan tersebut. “Untuk persiapan IKN Nusantara, tentunya kami ingin daerah kami tetap terjaga keamanannya, kenyamanan dan kedamaian. Karena dengan terjadinya perpindahan penduduk kesekitar wilayah IKN Nusantara, tentu sedikit banyak akan berpengaruh pada bidang sosial, ekonomi hingga politik didaerah penyangga”, tukasnya.
Turut hadir bersama Bupati Paser, Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf, Ketua DPRD Hendra Wahyudi, Dandim 0904/PSR Letkol Inf. Ronald Wahyudi, SE, M.Tr (Han), Kapolres Paser AKBP Kadek Budiyarta, S.IK, Kepala Kejaksaan Negeri Paser Rajendra D. Wiritanaya, SH. Dan disambut langsung Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta bersama Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa, bersama yang mewakili unsur forkopimda lainnya. (HUMAS)
Comments (0)
There are no comments yet