Bahas Masalah Aktual, TKDPD Adakan Rapat

Bahas Masalah Aktual, TKDPD Adakan Rapat
Rapat TKDPD Kabupaten Paser

        Tim Kewaspadaan Dini Pemerintah Daerah (TKDPD) Kabupaten Paserlaksanakan rapat di Pipi Cafe Jl Kusuma Bangsa Km 2 Tanah Grogot, Kamis (16/2/2023). 

        Rapat dipimpin Kepala Badan Kesbangpol Nonding,S.Sos,MM dan dihadiri oleh Kepala Bidang Kewaspadaan Nasional dan Penanganan Konflik Joko Santoso, SP,MP serta seluruh anggota TKDPD yang terdiri dari Intelijen Polres Paser, Intelijen Kodim 0904/Psr, Intelijen Kejaksaan Negeri Paser, BIN, Danlanal Pondong dan Intelijen Kesbangpol. 

        Rapat membahas isu aktual di bidang ekonomi yang berdampak pada situasi sosial di Kabupaten Paser yakni Permasalahan tambang galian C pasir antara CV Zen Zay bersaudara dengan masyarakat Desa Paser Belengkong, Desa Tanah Periuk, Desa Sangkuriman dan Desa Damit. Kemudian masalah stok minyak goreng bersubsidi minyakita di Kabupaten Paser.

        Menurut Kepala Badan Kesbangpol, Nonding, S.Sos,MM, rapat TKDPD ini rutin dilaksanakan setiap bulan. Rapat membahas masalah yang aktual di Kabupaten Paser, kemudian dibuat rekomendasi kepada Bupati Paser sebagai bahan untuk mengambil kebijakan yang berkaitan dengan kewaspadaan dini.

        “Dalam rapat malam ini kita membahas dua masalah aktual di Kabupaten Paser yakni tambang galian C Pasir dan tambang minyak goreng minyakita di gudang Bulog Tanah Grogot maupun GBK Labangka Barat Kecamatan Babulu yang menyebabkan harga menjadi mahal sekitar Rp 16.000 sd Rp 18.000 per liter kemasan bantal. Terhadap kedua permasalahan tersebut kami telah membuat rekomendasi kepada pak Bupati sebagai bahan untuk mengambil kebijakan," kata Nonding

        Nonding menambahkan bahwa Kesbangpol akan terus mengoptimalkan peran TKDPD untuk melakukan deteksi dini dan mencegah dini potensi ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan keamanan di Kabupaten Paser.

Related Posts

Comments (1)

  • dipsela

    cialis 20mg price Consult your doctor for more details and to discuss the use of reliable forms of birth control while taking this medication

    Reply

Leave a Comment